Tingkatkan Kemampuan Kepenulisan, FLP Ranting Al-Azhar Adakan Kelas Jurnalistik

Azhar – Untuk meningkatkan kemampuan menulis para kader, Forum Lingkar Pena (FLP) ranting Al-Azhar mengadakan kelas Jurnalistik yang diadakan di Aula STAI Al-Azhar Gowa, Jumat (1/3/2019).

Ketua Forum Lingkar Pena (FLP) ranting Al-Azhar, Sitti Syamsiah mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan skill dan kemampuan mahasiswa khususnya kader Forum Lingkar Pena (FLP) ranting Al-Azhar dibidang jurnalistik.

”Melalui kegiatan ini, kita ingin para kader Forum Lingkar Pena (FLP) ranting Al-Azhar  memiliki kemampuan dalam segala bidang kepenulisan. Karena ke depan, bukan hanya kelas jurnalistik yang akan kita adakan tetapi kelas menulis lain seperti puisi, essai, cerpen, dan lain-lain,” ungkapnya

Selain itu, ia berharap adanya kegiatan kelas jurnalis ini bisa membantu peserta dalam berfikir kritis dan mengembangkan kreatifitas.

“Saya berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan wawasan lebih kepada peserta agar mereka dapat mengembangkan kreatifitas mereka dalam bidang kepenulisan”. Ujar alumni Ponpes Ummul mukminin tersebut

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *